Kamis, 04 Maret 2010

Melalang buana ke negeri LASKAR PELANGI


Gb. Aku dan Si Gembul Ayi'
Budaya melayu memang sangat melekat untuk Indonesia. Wilayah di Indonesia yang terpengaruh budaya melayu yang sangat kuat adalah daerah-daerah dekat dengan Malaysia, yaitu Pulau Sumatera bagian Utara dan Pulau KAlimantan di semua bagian.

Berbeda dengan budaya JAwa yang kental dengan basa-basi, 'unggah-ungguh', dan keramahtamahan, Budaya Melayu membawa sikap lebih berani dan lues berkata-kata.

Menjadi suatu hal yang menggembirakan ketika aku bisa mencicipi budaya melayu, langsung di tanah melayu, orang-orang asli melayu, dan tentu berbahasa melayu (asal jangan mlayu-mlayu aja, capek ngejarnya!!,hihi)

Ceritanya bermula awal bulan Oktober (kelas XI), Ketika Guru Bimbingan Konselingku, Bapak Edi Prajoko, menawarkan sesuatu yang sangat menarik. Jadi waktu itu, dicarilah siswa yang aktif di organisasi, tapi juga mantab di akademis (cieee, bukannya nyombong siih.haha) dan tentunya yang benar-benar asli Jogja. Diberitahukanlah bahwa akan diadakannya Program Pertukaran pelajar dari Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta tujuan Bangka Belitung dan Bengkulu.

Waaah kesempatan nih, bisa jalan-jalan gratis plus tambah temen banyak, nambah pengalaman juga dan tentunya bisa jadi cerita buat anak cucu...^^

In the end, setelah diadakan diskusi guru dan Kepsek, akhirnya terpilih 4 orang kandidat dari SMAN 11 Yogyakarta untuk mengikuti seleksi student change itu. Mereka adalah Dian Putri, Agung Dwi Alfianto, Putra Pamungkas dan YUUUUN..

Seleksi diadakan dalam 2 tahap, seleksi tertulis dan wawancara. Seleksi tertulis diadakan di SMPN 4 Yk, isinya terdiri dari 4 pertanyaan, yang jawabannya harus bisa meyakinkan panitia.

Diantara pertanyaan itu adalah : Apa yang membuat aku layak ikut Pertukaran Pelajar (PP)?, Apa yang aku ketahui tentang sega segawe? Apa yang harus aku lakukan di tempat tujuan jika terpilih jadi peserta? Aku ngarang bebas tuh jawabnya...hehe.

Trus tahap kedua wawancara, yaa ditanya tentang kepribadian dan pengetahuan tentang Jogjakarta tercinta. YA jelas lah,, Misi PP kan selain misi pendidikan tapi juga misi pertukaran budaya kedua daerah..

Akhirnya Bulan November 2008 pengumuman,,Alhamdulillah aku terpilih, bersama Putra Pamungkas. Tanggal 19 Nov 2008 terbang deh ke BAngka Belitung bersama ke-20 teman yang SMA lain dan tgl 2 Des kembali ke Jogja. Sungguh beruntung aku mendpatkan pengalaman berharga ini di SMAN 11 Yk.

Sampai di BAngka Belitung, banyak banget aku liat lubang-lubang bekas tambang timah yang sudah tidak ada gunanya. Yang ada hanya kebun lada (sahang) yang itu pun mulai termakan waktu.

Alhamdulillah aku dapat keluarga asuh yang sangat luar biasa. Bagaimana tidak? Orang tua asuhku di sana bernama Bapak Dede dan Ibu Wati. Saudara asuhku yang 'gembul' namanya
Wanodya (biasa ku panggil Ayi). Aku bersekolah di SMAN 4 Pangkal Pinang (SMAPA) yang berisi teman-teman yang tangguh. Nama-nama yang aku inget adalah Putri, Zani, Gamal, Dani, Adnan, Hendi sang Ketua OSIS, Adit si Gendhut, Abel si Jakarte, dan masiiih banyak lagi.

Di sana aku banyak belajar tentang budaya Melayu, Bernyanyi melayu, Menari, bermain alat musik, sampai berpartisipasi dalam pemilihan Bujang Dayang Pangkal Pinang th 2008 (kalau kita Abang None, atau Dimas Diajeng). satu lagu Melayu yang ku hapal sampai sekarang : Men Sahang-sahang ( artinya Lada yang sedang panen)

Liriknya agak lupa, tapi seingetku :
Men sahang-sahang lah mulai mira ...........(i forget it)
......Miak seneng ati e
hari lah malem sure lah dateng
Segere adik nek pulang 2x..

Hehe maaf kalau ada salah penulisan. Kata yang paling aku senengi adl 'Ao' yang artinya Iya. Setiap ak ngbrol ma tmen-tmen skolah, Selalu aja diketawain kalau aku ngucap 'Ao'..aneh kali ya.

Pkoknya masih banyak lagi hal-hal yang tak kulupakan. Tapi aku lagi bersedih, Orang tua suhku di sana sedang dilanda musibah, Beliau terkena penyakit Chikungunya. Mohon doanya, semoga lekas sembuh..

Oiya, pengalamanku di sana brsama tmen2 yang lain udah di bukukan lhohh,,cari aj buku Berjudul "Seribu Anak Negeri Bercerita tentang Perbedaan" disitu tuh ada tulisanku yang judulnya "Burung Pipit di Sarangnya yang BAru" Baca yaaa.....
Dari sutulah aku bisa berani bersikap, memaknai setiap perbedaan dalam kehidupan.
Udah dulu deeh, semoga bisa disambung lagi,,

0 Comment: